LIQUI MOLY Seminar Technical di Surabaya
Surabaya – PT LIQUI MOLY Indonesia mengadakan seminar technical yang bertempat di Hotel Novotel,Ngagel SURABAYA pada tanggal 17 November 2022
LIQUI MOLY sebagai merek dagang asal Germany yang diakui sebagai brand terbaik digermany dan juga mensponsori banyak event olahraga internasional seperti Moto GP, Formula 1, MXGP dll. LIQUI MOLY juga tercatat sebagai exclusive lubricant yang oli nya dipakai dalam pergelaran event balap Moto2 & Moto 3.
Di awal acara, Woto sebagai Sales Director LIQUI MOLY Indonesia menyampaikan keuntungan mengikuti technical seminar yaitu mendapatkan update cara Tune up modern yg cepat, aman, berkualitas dan menguntungkan buat Para Bengkel maupun Konsumen nya. Para Peserta juga akan melihat demo langsung bagaimana Tune up tersebut dilakukan. Jadi bukan hanya teori tapi langsung praktek di hal parkir Hotel.
Gordon sebagai Technical Director Liqui Moly Asia Pasific menjelaskan Permasalahan umum yang terjadi sehubungan dengan kendaraan di Indonesia:
- Kualitas Bahan Bakar yang rendah
- Kondisi Jalan yg macet yg sering terjadi
- Kesadaran akan pentingnya perawatan secera rutin.
Nah, dari permasalahan tersebut Liqui Moly mempunyai solusi baik berupa additif yang langsung di tambahkan di tanki bahan bakar, additif untuk Oli, additive untuk tune up cepat dan juga OLi yang berkualitas Jerman. Liqui Moly ingin membantu lebih banyak bengkel dalam meningkatkan pelayanan terbaik buat para pelanggan mereka dan membuat Pelanggan merasakan perbedaan langsung terhadap mesin mobil mereka ketika keluar dari Bengkel. Liqui Moly memberikan solusi terhadap perawatan mobil secara menyeluruh dan nyata terbukti kasiat nya. Produk-produk andalan Liqui Moly, seperti Engine Flush, Catalytic Cleaner, Diesel Purging, Jet Clean Eco, Oli Street Race untuk Motor, Oli Molygen untuk Mobil dapat di beli langsung ke Liqui Moly Indonesia maupun melalui Distributor. Liqui Moly juga masih membuka peluang menjadi Distributor Partner di seluruh wilayah Indonesia.
Dalam kesempatan Seminar tersebut, Devid Sentono sebagai Managing Director PT LIQUI MOLY Indonesia menandaskan bahwa Liqui Moly Indonesia bukan hanya trader yang menjual putus, tetapi Partner yang memberikan pelayanan purna jual kepada semua bengkel tentang bagaimana cara mengaplikasikan produk-produk Liqui Moly, Mekanik bengkel bisa mendapatkan penjelasan dari technical Consultant kami dengan perjanjian terlebih dahulu. Mari menjadi bagian yang bisa memberi manfaat lebih kepada Para Pelanggan dengan menyediakan produk-produk Liqui Moly di bengkel Bapak/Ibu sekalian.
Selain itu dalam seminar technical di Surabaya juga dihadiri oleh Brandon sebagai CEO LIQUI MOLY Asia Pacific yang menyampaikan poin-poin penting tentang LIQUI MOLY secara global. Liqui Moly sudah berdiri sejak 1957 dan terbukti kehandalannya menjadi Oli terbaik di Jerman secara 12 tahun berturut-turut sampai dengan tahun ini. Liqui Moly ingin membuat bengkel, pelanggan lebih hepi.
Di akhir acara Para Peserta menyampaikan mendapatkan beberapa cara baru, Bagaimana melakukan servis yang Cepat, Aman, Berkualitas dan Menguntungkan buat Bengkel dan sangat bermanfaat buat para pelanggan mereka. Mereka juga bisa memilih additif yang tepat untuk Perawatan Mobil, Motor dan semua kendaraan. Karena itulah mereka kemudian mengambil Paket Program Alat Tune up yang di tawarkan khusus pada acara seminar malam hari itu. Pemilik Mobil yang di demokan Catalytic dan Jet Clean mengatakan” Wah bener-bener terasa beda, Suara lebih Lembut, Tarikan Enteng, Keren deh service cepat pakai cairan Liqui Moly.
LEAVE A COMMENT